APEL PAGI 30 JANUARI 2023 “PERISAPAN PERKULIAHAN DAN RAKER BIAK NUMFOR”

Pada hari senin, tanggal 30 Januari 2023 telah dilaksanakan apel pagi yang merupakan apel pagi terakhir bulan januari 2023. Pembantu Dekan III, Daniel Dawan, S.E., M.M. FEB Uncen memberikan himbauan bahwa apel yang merupakan rutinitas di Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Cenderawasih ini wajib dihadiri oleh seluruh PNS dan PTT. Beliau juga menyampaikan terkait jadwal apel sebaiknya didiskusikan kembali agar waktu pelaksanaan tidak bertabrakan dengan waktu kuliah.

Pada kesempatan tersebut, Bapak Daniel Dawan selaku pembina apel memberi arahan terkait dengan beberapa hal, salah satunya yaitu pembahasan mengenai proses akreditasi dua jurusan ilmu ekonomi. Untuk kemajuan Fakultas Ekonomi dan Bisnis kedepannya, pimpinan jurusan juga dapat berkoordinasi dengan pimpinan universitas.

Pada apel tersebut juga diingatkan bahwa berdasarkan kalender akademik, besok tanggal 31 Januari 2023 merupakan batas akhir pembayaran UKT. Dimohon agar dapat mengingatkan kepada mahasiswa apabila terdapat perpanjangan atau tidak terkait pembayaran tersebut. Selain itu, dengan semakin dekatnya proses belajar maka perlu segera dilakukan koordinasi dengan Pembantu Dekan I agar jadwal belajar mengajar dapat segera dikeluarkan tepat waktu.

Hal lain yang menjadi pembahasan dalam apel tersebut, yaitu mengenai Rapat Kerja/Raker Universitas. Terkait Raker universitas yang akan dilaksanakan pada tanggal (7-9 Februari 2023) di Biak Numfor, Pembantu Dekan III menyatakan dukungannya serta mengajak seluruh civitas akademika untuk turut memberikan dukungan agar Raker tersebut dapat berjalan dengan lancar sesuai dengan yang telah dipersiapkan. Salah satu bentuk usaha yang dapat dilakukan agar Raker dapat berjalan dengan baik, yaitu turut serta dalam berdiskusi bersama pimpinan Universitas Cenderawasih, dalam hal ini adalah rektor, selain itu juga mempersiapkan materi dengan baik, sehingga Bapak Daniel Dawan menghimbau agar setiap unit mempersiapkan materi yang akan dibawakan nanti. Dalam apel tersebut, Dekan FEB juga menyampaikan beberapa pesan, “untuk persiapan Raker universitas, kita harus siapkan program yg berkaitan dengan IKU yang ada delapan, yang harus kita bahas yaitu mengenai kelas internasional. Selain itu, kita fakultas ekonomi-lah yg akan menjadi pilot proyek dengan MIPA, teknik dan kedokteran.” ucap Dr. Mesak Iek, S.E., M.Si. dalam pengarahannya. Tak lupa juga beliau berpesan bahwa saat Raker universitas nanti, pemateri yang akan dihubungi adalah Bupati Biak Numfor dan pihak fakultas.

Leave a reply